Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Hati-Hati Makanan Lezat Yang Berbahaya Untuk Tubuh

Minggu, 16 Januari 2022 | 12:53 WIB Last Updated 2022-03-03T07:47:24Z
Daftar Isi [Tampilkan]
Hati-Hati Makanan Lezat Yang Berbahaya Untuk Tubuh
Gambaran Akibat Terlalu Mengkonsumsi Makanan & Minuman Berbahaya | Foto: Instagram @sherman.diet

Populer24 - Makanan adalah salah satu kebutuhan pokok yang harus dipenuhi oleh makhluk hidup. Umumnya, manusia akan makan sehari 3 kali dengan berbagai macam jenis menu makanan. Seiring dengan berkembangnya zaman, sekarang ini muncul berbagai macam produk makanan yang bervariasi.

Beberapa diantaranya adalah makanan-makanan yang menawarkan cita rasa yang begitu lezat. Namun apakah anda tahu bahwa ada beberapa makanan yang lezat namun ternyata berbahaya untuk tubuh?

Jadi tidak semua makanan yang lezat baik untuk dikonsumsi. Bahkan ada beberapa makanan yang enak tersebut bisa menimbulkan efek yang berbahaya untuk tubuh jika dikonsumsi dalam jangka panjang. Untuk itu, kita harus bisa pintar-pintar dalam memilih makanan yang akan dikonsumsi agar kesehatan kita tidak terganggu.

Makanan Yang Lezat Tapi Berbahaya Bagi Kesehatan


Maraknya fenomena fast food yang menawarkan cita rasa makanan yang begitu lezat, instan dan cepat membuat banyak manusia sekarang sudah mulai memilih untuk mengkonsumsi fast food dibanding makanan lainnya.

Namun apakah anda tahu bahwa ada beberapa makanan yang lezat tapi berbahaya untuk kesehatan? Agar bisa terhindar, berikut dibawah ini adalah beberapa makanan lezat yang berbahaya untuk tubuh yang harus anda hindari.

1. Yoghurt Kemasan


Hati-Hati Makanan Lezat Yang Berbahaya Untuk Tubuh
Yoghurt Kemasan | Foto: pinterest.com

Siapa sih yang tidak suka dengan Yoghurt? Nah walaupun Yoghurt adalah salah satu makanan yang sangat lezat untuk dikonsumsi. Namun ternyata gula yang terdapat di dalam kandungan Yoghurt ini berbahaya untuk kesehatan loh.

Kandungan gula yang sangat banyak justru akan membuat Yoghurt yang awalnya sehat menjadi berbahaya. Produk lainnya seperti frozen Yoghurt dan sebagainya juga mempunyai kandungan gula yang tinggi.

Lalu seperti apa Yoghurt yang sehat? Nah untuk Yoghurt yang sehat ialah seperti Yoghurt alami dengan kandungan protein tinggi, tidak terasa asam dan juga tidak terlalu manis (karena kandungan gula yang normal).

2. Selai Kacang Rendah lemak


Hati-Hati Makanan Lezat Yang Berbahaya Untuk Tubuh
Selai Kacang | Foto: Instagram @wholzy

Makanan yang lezat tapi berbahaya bagi kesehatan selanjutnya adalah selai kacang rendah lemak. Dimana walaupun rendah lemak, namun belum tentu selai kacang ini sehat jika dibandingkan dengan selai kacang lainnya.

Hal ini karena ketika produsen mengurangi kadar lemak dalam memproduksi produknya, maka produsen juga akan menambahkan kadar gula atau bahan filler lainnya seperti tepung tapioka di dalam produk tersebut.

Hal ini lah yang akan diperberat dengan kecenderungan dari kita untuk mengkonsumsi beberapa makanan diet seperti selai kacang rendah lemak. Untuk itu, bisa dibilang selai kacang biasa jauh lebih baik dan menyehatkan dibandingkan dengan selai kacang rendah lemak.

3. Soda Diet


Hati-Hati Makanan Lezat Yang Berbahaya Untuk Tubuh
Soda Diet | Foto: pinterest.com

Berikutnya ada soda diet yang memiliki kandungan kalori rendah. Namun walaupun tidak memiliki kandungan kalori di dalamnya, tidak membuat soda diet ini menyehatkan. Walaupun penggunaan kadar gula di dalamnya yang berkurang, tentu saja justru akan membuat produsen akan menambahkan bahan-bahan lainnya seperti pemanis buatan yang bisa menjaga rasa manis akibat pengurangan kadar gula tersebut.

4. Energy Bars


Hati-Hati Makanan Lezat Yang Berbahaya Untuk Tubuh
Energy Bars | Foto: pinterest.com

Terakhir, makanan yang lezat tapi berbahaya bagi kesehatan manusia adalah Energy Bars. Dimana Energy Bars sendiri adalah camilan yang bisa ditemukan dengan mudah dan dikonsumsi untuk menambah energi kita.

Walaupun bisa menambah energi, namun energi bars sendiri memiliki kandungan gula dan juga pemanis di dalamnya dalam jumlah yang sangat besar. Bahkan tidak semua kandungan yang ada di dalam energi bars tersebut dibutuhkan tubuh kita.